Usai Solat Subuh Berjamaah, Wahdi Meletakan Batu Pertama Pembangunan Masjid Al-Rahman

301

METRO, IDNPUBLIK.COM – Walikota Metro Wahdi melaksanakan sholat subuh berjamaah bersama warga di Masjid Al-Rahman jalan Nuri Metro Utara, Jum’at (11/2).

Kegiatan dihadiri beberapa OPD Pemerintah kota Metro, yakni dari Kasat Pol-PP, Kadis Kominfo, Kepala BPBD, Kabag Protokol, Kabag Pembangunan, Kabag Kesra, Camat dan Lurah. Kegiatan Sholat subuh berjamaah ini juga di hadiri oleh perwakilan Trader Peduli dan para warga masyarakat masjid setempat.

Selain untuk menyapa masyarakat, kegiatan sholat subuh berjamaah itu merupakan program rutin Walikota Metro yang dilakukan dalam kunjungan ke setiap daerah Kota Metro.

Wahdi merasa bangga kepada para OPD, disela-sela kesibukan bapak-bapak masih bisa menyempatkan diri untuk shalat subuh berjamaah bersama masyarakat Kota Metro. “Mari kita syukuri nikmat kita untuk selalu beribadah sesuai dengan syariat dalam kehidupan sehari-hari,” kata Wahdi.

Usai Sholat subuh berjamaah dan ramah tamah, acara dilanjutkan dengan peletakan batu pertama pembangunan masjid Al-Rahman, “Mari kita bersama masyarakat bergotong-royong untuk pembangunan masjid ini, semoga masjid Al-Rahman ini bisa segera selesai. Kepada masyarakat agar selalu menjaga kesehatan, kebersihan lingkungan sekitar kita dan budayakan buang sampah pada tempatnya.” ajak Wahdi.

Sumbangan Dana pembangunan Masjid Al-Rahman yang terkumpul untuk pembangunan Masjid Al-Rahman Rp. 11.000.000, dan 40 Sak Semen. Acara di tutup dengan membaca doa bersama di pimpin oleh Kepala Satuan Polisi Pamong Praja (Kasat Pol-PP) Kota Metro, Imron. (KMFMETRO)

Facebook Comments