Ponpes Riyadhus Sholihin Bagikan 2 Ribu Paket Daging Kurban

287

BANDARLAMPUNG, IDNPUBLIK.COM – Dalam rangka perayaan Hari Raya Idul Adha 1443 H, Pondok Pesantren (Ponpes) Yatim Piatu dan Penghafal Al-Quran Riyadhus Sholihin Jl. Dokter Harun ll, Gg. Agus Salim 1, Kotabaru Tanjungkarang Timur, Bandarlampung melaksanakan pemotongan hewan kurban, di halaman ponpes, pada Selasa (12/7).

Pimpinan Ponpes KH. Ismail Zulkarnain mengatakan, adapun jumlah hewan kurban sebanyak 15 ekor sapi. Abah -sapaan Ismail Zulkarnain- menjelaskan, dari jumlah 15 ekor sapi itu menghasilkan 2.000 lebih paket yang dibagikan kepada warga sekitar ponpes.

Pembagian paket kurban itu, langsung dibagikan kepada warga yang telah didata sebelumnya. “Lebih baik langsung dibagikan ke rumah warga sekitar masing-masing biar merata dapat,” tuturnya saat dijumpai.

Untuk ke depannya, Abah berharap, agar hewan kurban ini terus bertambah setiap tahunnya, supaya semakin banyak masyarakat yang kebagian.

“Semoga tahun depan masyarakat yang membutuhkan bisa lebih banyak mendapatkan pembagian dan daging olahan ini bisa dimanfaatkan dan dimasak dengan berbagai olahan yang bergizi,” tandasnya. (Rod)

Facebook Comments